Cinta rupiah – Pemerintah Indonesia saat ini tengah sibuk menggalakan gerakan Cinta Rupiah. Gerakan ini bertujuan untuk menjadikan rupiah ruan rumah di tanah sendiri, dan juga menaikkan nilai tukar rupiah di mata dunia.
Untuk para warga negara Indonesia yang memang tinggal di Indonesia, terdapat berbagai cara untuk ber[partisipasi dalam menyukseskan program pemerintah yang satu ini. Misalnya dengan tidak mencorat-coret lembaran uang, tidak menekuk, merobek, melubangi, ataupun memplester alat pembayaran yang paling umum digunakan oleh masyrakat Indonesia. Para WNI juga bisa turut menaikkan harga jual rupiah dengan mengekspor barang-barang hasil produksi ke luar negri, memperkecil pengeluaran untuk membeli barang-barang impor, sampai dengan menabung di bank dalam bentuk uang rupiah dan beraneka macam ragam cara lainnya yang mungkin sulit untuk dilakukan para warga Indoneisa lain yang tengah berada di negri orang.
Meski begitu, jangan risau. Ada banyak sekali warga negara Indonesia yang tengah berada di tanah asing. Mulai dari pelajar yang tengah menyelesaikan studinya, sampai para pekerja yang memang mencari nafkah di luar negri untuk mensejaherkan kehidupannya di Indoensia. Jangan salah, walaupun berada ribuan kilometer jauhnya dari tanah sendiri, para warga negara Indonesia ini masih tetap bisa mengikuti program cinta rupiah yang dicanangkan oleh pemerintah ini. Bahkan, caranya jauh lebih sederhana dibanding dengan yan dilakukan oleh warga negara Indonesia di tana sendiri. para warga negara Indonesia yang tengah berada di negri rantau itu sudah turut menaikkan nilai tukar rupiah setiap kali melakukan transaksi ke dalam negri.
Bagaimana bisa?
Ya. setiap kali warga negara Indonesia yang berada di luar negri tersebut mengirimkan uangnya ke Indonesia, secara otomatis mereka telah menyumbang kepada devisa negara. Hal ini dikarenakan mereka telah menukarkan mata uang asing dengan mata uang rupiah yangmana berarti menaikkan permintaan akan kebutuhan mata uang rupiah. Di sisi lain, mata uang asing yang mereka tukarkan akan masuk ke dalam kas negara yangmana adalah sumber devisa. Semakin tinggi devisa, semakin pesat pula kenaikkan pertumbuhan ekonomi di Indonesia.
Cinta rupiah bukan hanya sebuah gerakan, melainkan juga sebuah kewajiban. Bukan hanya bagi para penduduk di tanah aslinya sendiri, melaikan juga bagi mereka yang tengah berjuang di tanah asing. Bersama, menuju Indonesia yang lebih baik.
foto markmanson